Executive Tim

HJ. ISMAYATI SOLIHAT, SP
Komisaris Utama
Warga Negara Republik Indonesia, lahir di Bogor, pada tanggal 27 Oktober 1981. Memperoleh gelar Sarjana Pertanian di Institut Pertanian Bogor pada tahun 2006. Mengawali karir sejak tahun 2007 sampai dengan sekarang di Palang Merah Indonesia Kota Bogor. Pada tahun 2015 memulai untuk berwiraswata dengan menyalurkan hobinya sampai dengan sekarang dengan membuka toko roti dan kue bernama “Nasyakira Cake”. Pada tahun 2019 dan sampai sekarang Beliau juga aktif bergabung dalam Community Pandemic Endemic Preparedness Program Palang Merah dan Program Penguatan Masyarakat Dalam Respon Covid-19. Beliau bergabung dengan Perseroan pada tahun 2020 selaku Komisaris Utama Perseroan berdasarkan Akta No. 53 tanggal 24 September 2020 yang dibuat oleh Leolin Jayayanti, SH., Notaris di Jakarta (“Akta No. 53/2020”).

BASA SIDABUTAR
Komisaris Independen
Warga Negara Indonesia, lahir di Ambarita pada tanggal 15 November 1952. Memperoleh gelar Sarjana Hukum di Universitas Krisnadwipayana pada tahun 1979 dan memperoleh gelar Magister Hukum dengan program kekhususan Hukum Ekonomi/Bisnis di Universitas Krisnadwipayana pada tahun 2001. Mengabdi dan berkarir selama kurang lebih 30 tahun di Badan Pengawas Pasar Modal dan lembaga Keuangan (Bapepam dan LK) sejak tahun 1978-2008 dengan beberapa jabatan, yaitu sebagai Kepala Sub Bagian: (1). Pemantauan Perusahaan Sekuritas dan Investasi Biro PKP Sektor Jasa, (2). Penetapan Sanksi Transaksi dan Lembaga Efek, Biro Perundang-undangan dan Bantuan Hukum, (3). Penelaahan Hukum Usaha Barang Menengah dan Kecil, Biro PKP II, Sektor Riil, dan (4). Perusahaan Produksi Barang III, Biro Hukum. Selain berkarir di bidang Pasar Modal, juga menjalani profesi sebagai Dosen di beberapa institusi pendidikan, yaitu di STAN pada tahun 2006-2008 dan di Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Bisnis Indonesia pada tahun 2008 sampai sekarang. Beliau diangkat sebagai Komisaris Independen di Perseroan berdasarkan keputusan RUPS tanggal 26 Juni 2015, yang dinyatakan kembali dalam Akta Perseroan No. 49 tanggal 14 Juli 2015 yang dibuat di hadapan Leolin Jayayanti, SH., Notaris di Jakarta. Jabatan lain yang dijalani sampai saat ini adalah sebagai Anggota Komite Audit di beberapa perusahaan, yaitu PT INDO STRAITS Tbk sejak tahun 2010.
Direktur

PITER RASIMAN
Direktur Utama
Warga Negara Republik Indonesia, lahir di Surakarta, pada tanggal 1 Oktober 1973. Memperoleh gelar Sarjana Ekonomi dari Institut Bisnis Indonesia pada tahun 1996. Mengawali karir sejak tahun 1998-2005 sebagai Direktur di PT Palm Asia Corpora Tbk dan di bidang perdagangan batubara sebagai Direktur di PT Supra Alam Lestari sejak tahun 2001-2006, lalu sebagai Direktur di PT Tranindo Megah Lestari sejak tahun 2001-2006, kemudian sebagai Komisaris di PT Treasure Fund Investama sejak tahun 2003-2006. Sampai dengan sekarang sebagai Direktur PT Dinamika Bengawan Chemical.

MARTHA ESTER LUMENTA
DIREKTUR
Warga Negara Indonesia, lahir di Lampung pada tanggal 03 Januari 1979. Beliau menempuh Pendidikan di LPK Don Bosco dan lulus pada tahun 1998. Memulai karir pada tahun 1998 – 2002 PT Howsanindo Industry sebagai Asisten Manager Export and Import Dept. Beliau melanjutkan karir di PT Mikie Oleo Nabati sebagai Asisten Manager Logistic Departement. Di tahun 2003 – 2004 bekerja di Care International (NG) sebagai Procurement Manager. Kemudian pada tahun 2004 dan sampai sekarang bekerja di PT Staco Graha sebagai Assistant Deputy CFO serta pada tahun 2022 dan sampai sekarang menjabat sebagai Direktur di PT Clada Jaya Sistem. Kemudian diangkat sebagai Direktur Perseroan pada tahun 2023 berdasarkan Akta No. 31/2023 yang dibuat oleh Leolin Jayayanti, SH.,M.Kn Notaris di Jakarta.
Struktur Organisasi Perseroan
